LABUANBAJOVOICE.COM — Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) kembali mengukir prestasi membanggakan di tingkat nasional dengan meraih Anugerah Pengelolaan Informasi Publik Tahun 2025 dengan kualifikasi “Informatif” di lingkungan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar RI).
Penghargaan bergengsi ini diserahkan langsung oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Widiyanti Putri Wardhana, bersama Ketua Komisi Informasi (KI) Pusat, Donny Yoesgiantoro, kepada Plt. Direktur Utama BPOLBF, Dwi Marhen Yono, dalam acara resmi yang digelar di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, pada Rabu (29/10/2025).
Dengan mengusung tema “Keterbukaan Informasi Publik dalam Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik”, kegiatan ini menjadi momentum penting bagi seluruh badan publik untuk memperkuat budaya transparansi dan akuntabilitas.
BPOLBF menjadi salah satu Unit Kerja PPID Pelaksana yang berhasil mempertahankan standar tinggi dalam tata kelola informasi publik secara terbuka, kredibel, dan partisipatif.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan