LABUANBAJOVOICE.COM — Suasana Aula Telkom University Surabaya berubah semarak dengan warna-warni kain tenun, aroma kuliner khas, dan lantunan musik kampung dari timur Indonesia.
Semua berpadu dalam Ina Nusa Festival 2025, ajang budaya yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Nusa Tenggara Timur Telkom University (IMNTT) yang berlangsung pada Jum’at (31/10/2025) dengan tema inspiratif “Dari Akar Tradisi ke Panggung Masa Kini.”
Festival ini menjadi titik temu mahasiswa asal Nusa Tenggara Timur (NTT) di Surabaya, tempat melepas rindu akan kampung halaman sekaligus memperkenalkan kekayaan budaya NTT kepada publik luas.
Beragam kegiatan mewarnai festival ini, mulai dari pameran budaya dan kuliner khas NTT, musik tradisional, tarian adat, hingga fashion show kain tenun NTT yang memamerkan keanggunan perempuan timur dengan busana tradisional.
Setiap penampilan menggambarkan akar budaya yang kuat sekaligus kreativitas generasi muda yang beradaptasi dengan zaman modern.
Ketua Umum IMNTT Telkom University, Yoseph Friden Bani Wodju, menegaskan bahwa festival ini merupakan bentuk kerinduan mahasiswa terhadap tanah kelahiran mereka.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan