LABUANBAJOVOICE.COM — Kepala SMK Negeri 3 Komodo, Hortensia Herima, menyerukan semangat kepahlawanan kepada seluruh pelajarnya agar menjadi generasi muda yang tangguh, berkarakter, dan memiliki dedikasi tinggi bagi bangsa.
Dalam momentum Hari Pahlawan Nasional 2025, ia menegaskan pentingnya meneladani perjuangan para pahlawan melalui kerja keras, disiplin, dan kontribusi nyata dalam dunia pendidikan.
Usai upacara peringatan Hari Pahlawan di halaman sekolah, Senin (10/11/2025), Hortensia dalam keterangannya kepada media menyampaikan pesan mendalam kepada seluruh siswa dan tenaga pendidik.
Ia mengingatkan bahwa semangat kepahlawanan tidak hanya dimaknai sebagai perjuangan bersenjata di masa lalu, tetapi juga perjuangan intelektual dan moral yang harus diwujudkan di masa kini.
“Pahlawan sejati bukan hanya mereka yang gugur di medan perang, tetapi juga mereka yang berjuang dalam diam untuk menegakkan nilai kejujuran, kedisiplinan, dan tanggung jawab. Itulah pahlawan masa kini, dan itulah cita-cita yang saya ingin tanamkan kepada seluruh siswa SMKN 3 Komodo,” ujar Hortensia.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan