Salah satu pelaku UMKM, Bactiar, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pemerintah daerah atas kesempatan yang diberikan.

“Kami berterima kasih kepada Kabupaten Manggarai Barat atas kegiatan dan kolaborasi ini tentunya kami sangat bangga terlibat dalam kegiatan ini,” ujar Bactiar.

Ia juga menyampaikan harapannya agar pelibatan UMKM terus berlanjut ke depan.

“Semoga kegiatan pemerintah di masa yang akan datang, terus melibatkan seluruh pelaku UMKM di Kabupaten Manggarai Barat,” tutup Bactiar.

Melalui kunjungan ini, Pemda Manggarai Barat berharap dapat semakin mempererat kolaborasi antarprovinsi dalam pengembangan pariwisata berkelanjutan, sekaligus mempromosikan destinasi unggulan daerah seperti Gua Batu Cermin kepada mitra strategis dari Bali dan NTB.

Langkah ini sejalan dengan visi menjadikan Labuan Bajo tidak hanya sebagai destinasi super prioritas, tetapi juga sebagai pusat pertumbuhan ekonomi berbasis budaya, pariwisata, dan UMKM lokal.**