LABUANBAJOVOICE.COM — Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Manggarai Barat terus mengintensifkan langkah preventif guna menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat 2026.
Salah satu upaya strategis yang dilakukan adalah menggelar sosialisasi tertib berlalu lintas yang menyasar pelaku usaha rental kendaraan bermotor dan komunitas ojek daring di wilayah Labuan Bajo.
Kegiatan sosialisasi tersebut berlangsung di Kantor SATPAS Lalu Lintas Polres Manggarai Barat, Selasa sore (20/1/2026), dengan dihadiri puluhan pelaku usaha rental kendaraan serta perwakilan komunitas Gojek dan Grab.
Kasat Lantas Polres Manggarai Barat, AKP I Made Supartha Purnama, S.Sos., memimpin langsung jalannya kegiatan.
Dalam arahannya, ia menegaskan bahwa disiplin berlalu lintas merupakan fondasi utama keselamatan di jalan raya, terlebih Labuan Bajo kini menjadi salah satu destinasi wisata premium Indonesia.
“Aturan lalu lintas dibuat bukan untuk membatasi, melainkan untuk membangun budaya disiplin guna melindungi hak dan kewajiban setiap pengguna jalan. Kami terus mengedukasi masyarakat agar kesadaran mandiri tumbuh, sehingga potensi kecelakaan akibat kelalaian atau pelanggaran dapat diminimalisir,” kata AKP Parta.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan