LABUANBAJOVOICE.COM – Dalam upaya mempercepat penanganan persoalan darurat seperti bencana alam, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Manggarai Barat menerapkan pola koordinasi cepat berbasis teknologi komunikasi sederhana namun efektif.
Salah satu strategi kunci yang digunakan adalah pemanfaatan grup WhatsApp (WA) sebagai ruang koordinasi lintas sektor.
Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Manggarai Barat, dr. Yulianus Weng, pada Kamis (29/1/2026). Menurutnya, grup WA menjadi instrumen penting dalam memastikan setiap kejadian darurat dapat ditangani tanpa hambatan birokrasi yang berlarut-larut.
Weng menjelaskan, anggota dalam grup WhatsApp tersebut terdiri dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, hingga Kepala Desa se-Kabupaten Manggarai Barat.
Melalui skema ini, setiap kepala desa memiliki akses langsung untuk melaporkan kejadian bencana yang terjadi di wilayahnya masing-masing.
Laporan tersebut kemudian segera ditindaklanjuti oleh OPD terkait dengan turun langsung ke lapangan.





Tinggalkan Balasan