Wabup Weng: Kualitas Data Jadi Faktor Kunci dalam Percepatan Penurunan Stunting di Manggarai Barat
Review Kinerja Tahunan Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Manggarai Barat 2024

LABUANBAJOVOICE.COM – Wakil Bupati (Wabup) Manggarai Barat, dr. Yulianus Weng, menegaskan bahwa kualitas data merupakan faktor krusial dalam percepatan penurunan stunting. Hal ini disampaikannya dalam sambutan tertulis pada kegiatan Review Kinerja Tahunan Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Manggarai Barat 2024, yang berlangsung di Aula Kantor Bappeda Kabupaten Manggarai Barat, Rabu (12/2/2025).
Dalam sambutannya, yang dibacakan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Hilarius Madin, Wabup Yulianus menekankan pentingnya validitas dan akurasi data sebagai dasar perencanaan, monitoring, dan evaluasi intervensi stunting.
“Perlu saya sampaikan, bahwa faktor penting yang wajib diperhatikan agar upaya penurunan stunting dapat tepat sasaran adalah kualitas data,” ujarnya.
Menurutnya, pengumpulan data yang baik dimulai dari penggunaan alat ukur yang sesuai standar, pelatihan petugas, pemenuhan prosedur pendataan, serta cakupan data yang dapat dikelola dan diukur dengan baik.
Oleh karena itu, ia meminta seluruh pihak terkait, termasuk pemerintah desa, bidan desa, petugas gizi puskesmas, serta kader kesehatan di tingkat desa dan kelurahan, untuk aktif dalam penelusuran dan identifikasi balita yang berisiko mengalami stunting.
Balita yang perlu mendapat perhatian khusus meliputi mereka yang mengalami Berat Badan Tidak Naik selama dua bulan berturut-turut, balita dengan gizi buruk dan gizi kurang, penderita penyakit kronis seperti TBC dan alergi, serta balita dengan gangguan metabolisme.
“Balita yang berpotensi stunting ini harus ditangani secara bersama, tidak hanya oleh puskesmas tetapi juga rumah sakit dengan melibatkan dokter anak,” tambahnya.
Kegiatan Review Kinerja Tahunan Percepatan Penurunan Stunting ini merupakan aksi ke-8 dalam upaya percepatan penurunan stunting. Tujuannya adalah mengevaluasi kendala yang dihadapi selama 2024 serta merumuskan strategi dan perencanaan program percepatan penurunan stunting untuk tahun 2025.
Wabup Yulianus berharap hasil dari kegiatan ini dapat disinergikan dengan program di masing-masing OPD agar dapat diimplementasikan dalam perencanaan tahun berikutnya.
Acara ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai Barat, Adrianus Ojo; Kepala Dinas Kominfo, Paulus Setahu; Sekretaris Bappeda, Martha Alfanita; perwakilan dari BPOM; serta berbagai perangkat daerah terkait.
Dengan perbaikan kualitas data dan sinergi antar instansi, percepatan penurunan stunting di Kabupaten Manggarai Barat diharapkan dapat berjalan lebih efektif dan tepat sasaran.
Penulis: Hamid