LABUANBAJOVOICE.COM – Tim SAR Gabungan kembali melanjutkan proses pencarian hari ke-delapan terhadap tiga Warga Negara Asing (WNA) asal Spanyol yang menjadi korban tenggelamnya kapal wisata KM Putri Sakinah di perairan Pulau Padar, kawasan Taman Nasional Komodo (TNK), Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kapal wisata tersebut dilaporkan tenggelam pada Jumat malam, 26 Desember 2025, sekitar pukul 20.30 Wita.

Hingga Jumat (2/1/2026), upaya pencarian intensif masih terus dilakukan dengan melibatkan ratusan personel lintas instansi dan dukungan berbagai alat utama (alut) pencarian berteknologi tinggi.

Kepala Kantor SAR Maumere selaku SAR Mission Coordinator (SMC), Fathur Rahman, kepada media menjelaskan bahwa pada hari kedelapan ini, Tim SAR Gabungan masih berfokus melakukan penyisiran di pulau-pulau terdekat dari Pulau Padar.

“Pelaksanaan penyelaman, dan penurunan Disnav dan Hidronav (peralatan sonar Dipolair Polda NTT) serta pengerahan drone thermal untuk mencari keberadaan 3 WNA Spanyol, hingga Pukul 11.30 Wita Tim SAR Gabungan masih melaksanakan pencarian,” ujar Fathur.