Politik

Pemuda Manggarai Barat Deklarasi Edi-Weng di Labuan Bajo, Edi Endi: Garda Edi-Weng “Boom”

Edi Endi: Dalam perjalanan waktu tiga setengah tahun yang sudah kita lalui, berbagai dinamika yang dialami diantaranya kemerosotan fiskal yang ada di Kabupaten Manggarai Barat ini, pertumbuhan ekonomi lemah atau kemiskinan itu naik, stunting yang begitu tinggi, angka IPM yang begitu rendah

LABUANBAJOVOICE.COM | Ribuan masa relawan Gerakan Pemuda (Garda) Edi-Weng berkumpul di Labuan Bajo dalam rangka mendeklarasi dukungan untuk pasangan bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi-dr.Yulianus Weng pada pemilihan kepala daerah (pilkada) tahun 2024, Sabtu (27/7/2024).

Bakal Calon (balon) Bupati Edistasius Endi alias Edi Endi dalam sambutannya mengatakan hanya ada satu mata yang bisa kami persembahan untuk Garda Edi-Weng yaitu “boom”.

“Saya bersama dr. Weng hanya satu kata diawal yang bisa kami persembahkan untuk segenap Garda Edi-Weng yang semangatnya sangat membara acara deklarasi di sore hari ini, Garda Edi-Weng “boom”,” kata Edi Endi.

Ia juga menyampaikan ucapan limpah terima kasih atas seluruh doa, kerja keras, tuntunan, baik yang telah dan sedang akan dipersembahkan oleh Garda Edi dan Weng. Kami tahu bahwa, para pemuda-pemudi yang hari ini berkumpul di tempat ini punya ikhtiar yang sama dan satu memutuskan Manggarai Barat yang mantap dan lebih maju.

Baca Juga:  Ketua DPC PDIP Mabar, Darius: PDI Perjuangan Manggarai Barat Siap Menangkan Ansy Lema

“Benarlah yang pernah diujarkan oleh Pak Soekarno (Presiden pertama Indonesia). Saya butuh sepuluh pemuda untuk kita guncangkan dunia. 1000 orang tua hanya bisa bermimpi tapi kepada satu pemuda merealisasikan mimpi 1000 orang tua itu. 1000 orang itu, satu pemuda itu adalah ada di Garda Edi dan Weng,” ujar Edi Endi dihadapan seluruh Garda Edi-Weng.

Sungguh kami rasakan, tambahnya, bahwa para pemuda yang hari ini mengikrarkan dalam rangka mengkawal dan mensukseskan perjuangan Edi dan Weng adalah para pemuda-pemudi yang berintegritas, pemuda yang tidak omon-omon. Tapi pemuda yang mampu dan bersungguh-sungguh untuk mewujudkan bahwa Manggarai Barat harus jauh lebih baik dari hari ini.

“Dalam perjalanan waktu tiga setengah tahun yang sudah kita lalui, berbagai dinamika yang dialami diantaranya kemerosotan fiskal yang ada di Kabupaten Manggarai Barat ini, pertumbuhan ekonomi lemah atau kemiskinan itu naik, stunting yang begitu tinggi, angka IPM yang begitu rendah,” terang Edi Endi.

Tapi puji tuhan, lanjut nya, di tiga setengah tahun Edi dan Weng memimpin kabupaten ini, fiskal kita mengalami pertumbuhan yang luar biasa dari sektor PAD (Pendapat Anggaran Daerah), rata-rata pertumbuhan kita diangka 30, 87 persen peningkatan fiskal kita. Terjadi penurunan angka stunting yang begitu luar biasa dari 18 persen menjadi 8,06 persen.

Baca Juga:  Jelang Pilkada Serentak 2024, Presiden Joko Widodo Ingatkan Kepala Daerah Jaga Daya Beli Masyarakat

“Penurunan angka kemiskinan kita dari 18 persen menjadi 16, 07 persen, begitu juga halnya pertumbuhan ekonomi saat ini, kita boleh berbangga bahwa pertumbuhan ekonomi kita itu diangka 4,77 persen. Angka yang menurut kami, saya kira menurut para pemuda yang hari ini berikhtiar bersama Edi dan Weng untuk melanjutkan perjuangan adalah angka yang sungguh fantastis,” tegas bakal calon (balon) Bupati Manggarai Barat tahun 2024 itu.

Baca Juga:  Hari Ini KPU Manggarai Barat Terima Berkas Perbaikan Kedua Bapaslon Kepala Daerah

Dikatakan Edi Endi, untuk itu, ia mengajak kepada para Garda Edi dan Weng, jangan berhenti dihari ini perjuangkan kemajuan, jangan berhenti dihari ini kita memperjuangkan supaya kesejahteraan yang rakyat mimpikan akan diwujudkan untuk lima tahun ke depan.

Serta, sambungnya, komitmen kita bagaimana menjemput yang namanya Indonesia Emas di tahun 2045 . Kata kuncinya adalah stunting kita harus menjadi nol. Dengan stunting nya menjadi nol. Maka di tahun 2045, tahun Indonesia Emas kita bisa bersaing dengan siapa pun yang ada di jagat bumi pertiwi ini.

“Saya yakin, teman-teman pemuda baik yang hari ini bersama Edi dan Weng maupun yang belum sempat bergabung bersama Garda Edi dan Weng, mari kita bahu membahu, rapat kan barisan kita memenangkan, tidak hanya memenangkan Edi dan Weng tapi kita memenangkan pembangunan dan kesejahteraan yang ada di Kabupaten ini,” tegas Endi.

Penulis: Hamid

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://t.me/labuanbajovoice
Back to top button