LABUANBAJOVOICE.COM – Seorang remaja berusia 14 tahun bernama Armada W. Jeferson, pelajar kelas II SMPK Fransiskus Xaverius Ruteng, dilaporkan tenggelam di lokasi wisata Air Terjun Tiwu Pai, Desa Wontong, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur.
Insiden nahas tersebut terjadi pada Minggu (11/1/2026) dan hingga Senin (12/1/2026) sore, korban belum berhasil ditemukan.
Proses pencarian kini telah memasuki hari kedua, namun Tim SAR Gabungan menghadapi tantangan berat di lapangan. Kondisi sungai yang keruh, berarus deras, serta debit air yang meningkat menjadi faktor utama yang menghambat upaya evakuasi korban.
Kepala Kantor SAR Maumere selaku SAR Mission Coordinator (SMC), Fathur Rahman, menjelaskan bahwa pihaknya langsung mengerahkan personel setelah menerima laporan kejadian.
“Tim Rescue Pos SAR Manggarai Barat diberangkatkan menuju lokasi kejadian setelah menerima informasi dan pagi ini Tim Rescue bersama potensi SAR yang berada di lokasi kejadian melaksanakan proses pencarian,” ujar Fathur kepada awak media, Senin (12/1/2026).






Tinggalkan Balasan