Kapolres Manggarai Barat menambahkan bahwa saat ini jenazah korban masih berada di fasilitas kesehatan setempat sambil menunggu keputusan lanjutan dari pihak keluarga dan perwakilan diplomatik.
“Kami masih menunggu petunjuk dari pihak keluarga dan Kedutaan Besar Spanyol yang ada di Jakarta,” ujarnya.
Hingga saat ini, operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) korban KM Putri Sakinah telah memasuki hari ketiga. Dari total penumpang, tujuh orang dinyatakan selamat.
“Sementara itu, setelah ditemukan salah satu korban, total korban yang hilang kini tersisa 3 orang yang belum ditemukan,” sebut AKBP Christian.
Diketahui, kapal pinisi KM Putri Sakinah dengan tipe Kapal Motor (KM) berukuran 27 Gross Tonnage (GT) mengangkut 11 orang, terdiri dari 6 wisatawan asing asal Spanyol, 1 pemandu wisata, dan 4 Anak Buah Kapal (ABK) termasuk kapten kapal.
Kapal tersebut tenggelam saat berlayar dari Pulau Kambing menuju Pulau Komodo, tepatnya di Selat Padar. Cuaca buruk disertai gelombang tinggi disebut sebagai penyebab utama kecelakaan laut tersebut.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan