Jurnalis Cup 1 Tahun 2025 Diapresiasi PBVSI Manggarai Barat, Siapkan Bupati Cup dan Pelatihan Wasit Standar Nasional

Reporter: Hamid 
| Editor: Redaksi
Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Manggarai Barat, Benediktus Alfian Wanggur. Foto: Labuan Bajo Voice

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp LabuanBajoVoice.Com

+ Gabung

LABUANBAJOVOICE.COM — Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Manggarai Barat, Benediktus Alfian Wanggur menyampaikan dukungannya terhadap pelaksanaan Turnamen Bola Voli Putri Jurnalis Cup 1 Tahun 2025 Manggarai Barat.

Hal ini ia ungkapkan dalam sambutannya saat pembukaan turnamen yang digelar di Lapangan Voli Wae Kesambi, Desa Batu Cermin, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Minggu (13/7/2025).

Bacaan Lainnya
Scroll kebawah untuk lihat konten
Ingin Punya Website? Klik Disini!!!

Menurut Benediktus, inisiatif penyelenggaraan turnamen oleh para jurnalis lokal merupakan langkah luar biasa dalam mendorong eksistensi olahraga voli di daerah, sekaligus menjadi medium promosi potensi Manggarai Barat ke kancah lebih luas.

“Tentu inisiatif ini menjadi hal yang sangat luar biasa. Bagaimana teman-teman jurnalis mendorong olahraga, karena kita tahu bahwa olahraga adalah hal penting. Ini bisa menjadi cara agar daerah ini lebih dikenal luas. Dan tentu saja, mendorong semangat sportivitas di kalangan pecinta voli,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia mengingatkan seluruh atlet yang terlibat agar menjunjung tinggi sportivitas sepanjang turnamen berlangsung.

Pos terkait