Rombongan kemudian bertolak dari Pulau Komodo menuju Pulau Padar.

Namun, sekitar pukul 20.30 WITA, kapal yang ditumpangi wisatawan tersebut dihantam gelombang tinggi di perairan terbuka, hingga menyebabkan insiden kecelakaan laut.

Berikut daftar korban yang berhasil selamat dalam peristiwa tersebut:

  • Lukman (Kapten) – Laki-laki – Indonesia
  • Muhamad Rifai (ABK) – Laki-laki – Indonesia
  • Muhamad Alif Latifa (ABK) – Laki-laki – Indonesia
  • Rahimullah (ABK) – Laki-laki – Indonesia
  • Valdus (Pemandu Wisata/Guide) – Laki-laki – Indonesia
  • Ortuno Andrea (Penumpang) – Perempuan – Spanyol
  • Mar Martinez Ortuno (Penumpang) – Perempuan – Spanyol

Sementara itu, empat WNA Spanyol lainnya hingga kini masih dinyatakan hilang dan dalam proses pencarian oleh Tim SAR Gabungan:

  • Martin Carreras Fernando – Laki-laki – Spanyol
  • Martin Garcia Mateo – Laki-laki – Spanyol
  • Martines Ortuno Maria Lia – Perempuan – Spanyol
  • Martines Ortuno Enriquejavier – Laki-laki – Spanyol.

Pada Senin (29/12/2025), dari keempat korban yang hilang diduga satu orang ditemukan oleh masyarakat nelayan, Nasaruddin. Mayat mengambang di pinggir pantai bagian utara Pulau Serai.